Cloud Hosting Indonesia

Kamis, 14 Oktober 2021

SATE BIAWAK BABELAN BEKASI

    Jika sate kambing dan sate ayam merupakan makanan biasa yang mudah kita temukan di manapun, namun sate biawak yang ada di daerah Babelan Bekasi  tidak mudah ditemukan di tempat lain. Kebetulan yang jualan sate biawak juga cukup banyak, ada beberapa tenda dan gerobak yang jualan sate biawak sepanjang jalan. Padahal binatang biawak tidak diternakan seperti binatang konsumsi lainnya.


   Sate biawak dipercaya dapat mengobati berbagai penyakit antara lain penyakit gatal-gatal yang tidak sembuh dengan obat biasa. Makan sate biawak juga diyakini dapat meningkatkan stamina bagi pria dan wanita, makanan ini juga bisa dipesan melalui gofood atau aplikasi online.