Cloud Hosting Indonesia

Sabtu, 02 April 2022

MENGAPA MOBIL SOLAR KURANG DIMINATI DI LUAR PULAU JAWA

    Mobil solar merupakan mobil bermesin diesel yang sangat tangguh, memiliki torsi yang sangat besar, dan sangat cocok digunakan untuk mobil beban. Namun pertanyaannya mengapa mobil solar kurang diminati khususnya di luar Jawa. Jika untuk peruntukan maka sebenarnya mobil solar sangat cocok di gunakan di luar Jawa, yang medannya berat, jalan-jalan yang rusak dan naik turun. Namun faktanya ternyata mobil solar kurang begitu diminati khususnya di luar Jawa. Ini dikarenakan pasokan bahan bakar solar yang cukup sulit di luar Jawa, ketika solar langka maka mobil solar harus antri berhari-hari untuk mendapatkannya. Berbeda dengan mobil bensin yang sangat jarang mengalami kesulitan mendapatkan bahan bakar bensin, di manapun mobil bensin berada pasokan bensin selalu tersedia dan harganya relatif lebih stabil dibandingkan dengan harga bahan bakar solar. Kemudahan untuk mendapatkan bahan bakar merupakan salah satu pertimbangan, apakah orang akan memilih mobil bensin atau mobil solar, kemudahan dan kepraktisan merupakan pertimbangan yang utama.


   Kejadian pasokan bahan bakar solar yang langka bukan satu atau dua kali saja, tetapi sangat sering di luar Jawa sehingga bagi mereka pemilik mobil solar sangat kerepotan ketika membutuhkan bahan bakar solar. Selain distribusi solar yang kurang bagus, kebutuhan bahan bakar solar di luar Jawa relatif lebih banyak karena dipergunakan untuk mobil-mobil niaga yang jumlahnya cukup banyak dan bahan bakar untuk angkutan sungai dan laut. Banyak perahu-perahu nelayan yang menggunakan bahan bakar solar untuk menyalakan mesin perahu, truk-truk pengangkut sawit dan kayu sangat banyak sehingga kebutuhan bahan bakar solar di luar Jawa memang relatif lebih banyak dibandingkan di pulau Jawa. Sehingga pada kondisi demikian bahan bakar solar sering mengalami kelangkaan karena kebutuhannya relatif lebih banyak. Dengan demikian alasan mengapa mobil solar kurang diminati di luar pulau Jawa karena pasokan solar di luar pulau Jawa sering mengalami kelangkaan, sehingga orang lebih cenderung memiliki mobil berbahan bakar bensin. YUK BELANJA SHOPEE, WOMEN CLOTHES, MEN BAGSHEALTH, MUSLIM FASHION