Cloud Hosting Indonesia

Rabu, 09 Agustus 2017

POTENSI WISATA BUKIT KELAM SINTANG KALIMANTAN BARAT


   Banyak potensi wisata di daerah yang belum dikembangkan dengan baik, salah satunya adalah wisata bukit kelam yang berada di kabupaten Sintang Kalimantan Barat. Bukit kelam sebenarnya adalah batu besar warna hitam namun sebesar bukit, konon ini merupakan batu terbesar di dunia. Dari kejauhan bukit kelam ini akan tampak hitam pekat, dan agak diselimuti awan putih. Untuk hari libur sabtu minggu bukit kelam ini banyak dikunjungi oleh wisatawan lokal maupun mancanegara.
   Namun sayang di lokasi wisata ini seperti kurang terawat, di dalam bukit kelam juga banyak berdiri kios orang berjualan makanan dan minuman, sebagian kedai tampak kurang terawat dan kotor. Ada bangunan yang cukup terawat di awal masuk bukit kelam, sepertinya kantor untuk wisata bukit kelam ini. Jika naik ke atas maka akan kita jumpai air terjun bukit kelam, air terjun terpancar dari sela-sela bebatuan bukit kelam.
   Berdasarkan data, pengunjung ramai di bukit kelam ini pada hari libur nasional seperti lebaran, sementara untuk hari biasa tidak terlalu ramai. Khusus hari sabtu minggu jumlah pengunjung lebih ramai dibandingkan dengan hari biasa. Namun kebanyakan pengunjung bukit kelam ini hanya wisatawan lokal, sebagian kecil ada wisatawan mancanegara antara lain dari Jepang, Korea. Pada kondisi mendung bukit ini agak kurang tampak dari kejauhan.
   Pemandangan terbaik bukit kelam jika dilihat pada pagi hari saat matahari baru terbit, bukit kelam akan tampak sangat jelas meskipun dilihat dari kejauhan. Pemandangan terbaik bukit kelam jika dilihat dari tepian sungai kapuas. Tampak sangat indah dengan warna kehitaman, dan bentuk bukit kelam nampak utuh. Namun jika dilihat pada siang hari sebagian bukit kelam ini seperti tertutup awan.