Cloud Hosting Indonesia

Sabtu, 01 Oktober 2022

TIPS NAIK KRL YANG AMAN UNTUK PERJALANAN ANDA

          Penggunaan transportasi KRL semakin banyak digunakan oleh masyarakat karena murah, bebas macet, dan selalu tepat waktu sesuai jadwal. Berikut ini merupakan tips bagi anda untuk perjalanan KRL yang aman dan nyaman. Pertama anda harus siapkan saldo emoney yang cukup, bisa lakukan tap terlebih dahulu untuk cek saldo di mesin tap. Kedua pastikan anda mengetahui jadwal perjalanan satu jam ke depan dengan mengecek di aplikasi KRL acces sehingga anda bisa memastikan KRL jam berapa yang akan anda naik, untuk pagi dan sore hari selalu ada jadwal setiap 15 menit. Ketiga usahakan anda sudah posisi di peron 5 menit sebelum kereta datang sehingga anda tidak terburu-buru.


         Keempat meskipun saat ini naik krl relatif cukup aman, namun anda harus tetap waspada dengan dompet dan barang bawaan anda. Kelima bagi penumpang wanita tersedia gerbong khusus, sehingga lebih aman untuk kemungkinan kejahatan seksual. Keenam jangan memaksakan naik ketika kereta penuh karena beresiko anda terdorong atau terjepit sehingga membuat perjalanan anda kurang nyaman. Ketujuh laporkan kepada petugas security jika ada keributan atau perkelahian antar penumpang karena hal tersebut dapat mengganggu kenyamanan penumpang yang lain. YUK BELANJA SHOPPE