Cloud Hosting Indonesia

Senin, 08 Juni 2020

MENGAPA ORANG MEMBELI IPHONE MESKIPUN HARGANYA LEBIH MAHAL

  Untuk membeli sebuah handphone, harga merupakan salah satu pertimbangan calon konsumen untuk membeli. Namun hal ini berbeda dengan hp iphone, yang mana orang tetap saja mau membeli meskipun harganya relatif lebih mahal dibandingkan dengan brand hp yang lain. Berikut ini merupakan beberapa alasan mengapa orang tetap membeli hp iphone meskipun harganya relatif lebih mahal.

Pertimbangan Kualitas
Meskipun saat ini banyak beredar iphone dengan kualitas KW, namun untuk iphone yang original pasti memiliki kualitas yang jauh lebih baik, dari kehandalan material maupun daya tahannya. Sehingga meskipun hp iphone ini secara harga relatif lebih mahal dibandingkan dengan brand yang lain. Namun orang tetap saja mau membeli karena pertimbangan kualitas yang lebih baik dan sudah teruji.
Software Aman
Untuk sistem operasi IOS yang digunakan oleh iphone banyak orang yang mengenal sebagai software yang relatif lebih aman. Karena telah diprotek secara eksklusif oleh apple sehingga secara keamanan lebih baik dan tetap terjaga. Ini juga salah satu alasan mengapa orang masih mau membeli iphone meskipun harganya relatif lebih mahal.
Kesan Eksklusif
Ini yang menjadikan orang membeli hp iphone meskipun harganya relatif lebih mahal, yaitu kesan eksklusif tidak semua orang bisa membeli iphone. Karena harganya yang mahal menjadikan iphone lebih eksklusif sehingga bagi sebagian orang akan lebih percaya diri jika menggunakan hp iphone dibandingkan dengan hp brand lain.