Cloud Hosting Indonesia

Jumat, 28 Februari 2014

POTENSI PELUANG BISNIS PEMBUATAN BANDENG PRESTO

   Jika anda pergi ke Semarang pasti tidak asing lagi dengan bandeng presto, bandeng presto merupakan ikan bandeng yang dimasukan dalam alat presto bersuhu tinggi sehingga duri-durinya menjadi lunak. Salah satu kekurangan ikan bandeng adalah banyak durinya, namun dengan proses presto durinya lunak sehingga bisa juga dimakan. Peluang bisnis bandeng presto cukup menjanjikan karena permintaannya cukup tinggi, dan bandeng yang sudah dipresto bisa awet dan tahan lama. Dari segi rasa jika bandeng presto digoreng kering cukup gurih dan enak untuk lauk.
   Bahan untuk bandeng presto merupakan ikan bandeng besar, karea selain dagingnya banyak juga durinya besar-besar dan bisa dimakan sekalian dengan durinya. Untuk bisnis bandeng presto anda hanya bermodalkan alat presto yang dijual secara khusus, semacam panci presto. Harganya memang cukup mahal namun anda cukup membelinya sekali saja sebagai modal investasi. Pemasaran bandeng presto cukup mudah bisa di supermarket, pasar tradisional, rumah makan. Bandeng presto saat ini menjadi menu utama pada sebuah rumah makan presto.

   Jika anda kerjasama dengan tambak bandeng itu lebih baik, karena akan mendapatkan bahan baku yang benar-benar fresh. Selain fresh harga yang anda dapatkan untuk ikan bandeng juga merupakan harga pertama dari petambak ikan bandeng. Hanya saja jika musim kering atau wabah penyakit ditambak akan menjadi persoalan karena ikan bandeng akan sulit didapatkan. Bisnis jemputan anak sekolah klik sini.