Cloud Hosting Indonesia

Sabtu, 12 Agustus 2017

MELIHAT WISATA DANAU SITU GINTUNG


   Tragedi jebolnya danau situ gintung di ciputat Jakarta Selatan membawa berkah untuk tempat ini, danau yang awalnya kurang terurus menjadi tempat yang lebih indah. Sehingga saat ini sudah menjadi tempat wisata keluarga, banyak fasilitas yang dibangun di kawasan danau situ gintung ini. Ada restoran, dan berbagai bangunan sangat cocok untuk wisata keluarga. Namun juga bisa digunakan untuk acara instansi karena bisa untuk meeting dan berbagai kegiatan.
   Danau situ gintung merupakan danau buatan yang sudah ada sejak jaman Belanda, namun dalam perkembangannya kurang terawat dengan baik sehingga terjadi tragedi situ gintung yang banyak makan korban jiwa. Namun kondisi nya saat ini jauh lebih baik, dengan tanggul yang dibuat lebih kuat sehingga potensi jebolnya sangat kecil.
   Bahkan untuk saluran pembuangan kelebihan air dibuat lebih baik, sehingga saat ini menjadi wisata keluarga yang sangat baik. Dekat dengan danau juga terdapat kolam renang, sehingga  bagi yang membawa anak dan keluarga bisa berenang di sana. Untuk menuju lokasi danau situ gintung ini relatif lebih lancar, karena berada di tepi pinggir jalan besar ciputat raya sehingga aksesnya sangat mudah.
  Sudah saat ini pemda Tangerang dan Jakarta mengembangkan potensi wisata lokal, sehingga ikut menggeliatkan perekonomian masyarakat sekitarnya. Danau situ gintung merupakan salah satu potensi wisata yang masih bisa dikembangkan mengingat areal nya yang cukup luas yaitu kurang lebih 30 hektar. Salah satu pengembangan misalnya adalah wisata air seperti pemancingan, naik perahu, restoran ikan.